Monday, March 7, 2016


Resep cake yang satu ini sebenarnya terinspirasi dari salah satu teman yang cerita kalau dia ingin makan cake coklat tapi dengan taste yang ringan, nggak eneg dan nggak terlalu manis. Setelah tengok kiri, tengok kanan nyari-nyari resep yang sesuai order, akhirnya ketemu juga resep yang pas, yang simple dan tentu saja pas di kantong alias ekonomis hihihihi ^^. Tapi dasar tangan ini memang usil, nemu resep pinginnya sih langsung di utak-atik komposisi bahan-bahannya. Ya udah, setelah melalui berbagai uji coba dan serangkaian pemaksaan ke sejumlah orang supaya mau jadi tester, akhirnya terciptalah cake coklat kukus ekonomis ini. Asli, resep ini benar-benar super duper easy and simple. You won't need any eggs, any butter/margarine, any mixers even any ovens. Semua bahan tinggal di masukkan dalam wadah, di aduk-aduk sebentar, kukus and Voila!!! Cake coklat kukus sudah siap di santap.
Beberapa hari yang lalu, ada pesanan snackbox dengan pesan "harus ada secuil roti atau cakenya ya mbak". Langsung aja deh terbayang si coklat yang manis ini. Tapi nggak seru kalau hanya disajikan begitu saja. Akhirnya dengan segala keterbatasan bahan yang ada di kulkas, akhirnya cake ini aku topping ala blackforest, tapi sekali lagi tetap "ala me" hehehehe. Yuk ah, mari kita intip resepnya sebelum penulis resepnya makin panjang curhatannya

Mini Black Forest
Adaptasi dari resep cake coklat kukus mbak Aini Dihati Adjie

Bahan kering:
150 gr   terigu protein sedang
100 gr   gula pasir
25 gr     coklat bubuk
1 sdm    susu bubuk (bisa di skip)
1/2 sdt   garam
1/2 sdt   soda kue

Bahan basah:
200 ml   buttermilk
6 sdm    minyak goreng
1 sdt     pasta coklat (bisa di skip kalau tidak ada persediaan di rumah)

Bahan topping:
- butter cream
- keju chedar parut
- DCC parut/serut
- selai strawberry/blueberry



Cara buat:
- Aduk semua bahan kering hingga tercampur rata dan tidak ada gumpalan-gumpalan
- Tuang semua bahan basah ke bahan kering, aduk rata dengan menggunakan sendok kayu atau spatula. Aduk pelan-pelan saja, asal semua bahan tercampur.
- Tuang adonan ke loyang yang sudah di olesi sedikit minyak sayur, lalu kukus hingga matang selama 25 menit
- Cek pakai lidi sebelum cake diangkat dari kukusan
- Dinginkan cake kemudian potong sesuai selera, olesi dengan butter cream, taburi dengan keju, DCC serta hias dengan menggunakan selai strawberry atau blueberry

Catatan:
- buttermilk bisa dibuat dengan cara mencampur susu cair dan air jeruk nipis/lemon. Untuk membuat buttermilk sebanyak 200 ml, aku pakai 200 ml susu cair ( boleh susu UHT, boleh SKM/susu bubuk yang dicairkan hingga 200ml) dengan 2 sdm air jeruk nipis/lemon. Aduk rata, biarkan selama 10 menit, baru digunakan
- buttermilk bisa di ganti dengan krim kental, bisa juga diganti dengan air biasa, Tetapi, bila menggunakan air biasa, tambahkan 2 sdm air jeruk nipis/lemon
- fungsi dari buttermilk ini adalah untuk menambah kelembutan tekstur cake kukusnya sekaligus memberikan cita rasa yang lebih creamy

0 comments:

Post a Comment

BTemplates.com

Powered by Blogger.

About Me

My photo
aku mencintai dunia kuliner sebesar aku mencintai dunia traveling. bagiku sebuah perjalanan tidak akan pernah lengkap tanpa adanya wisata kuliner ^^

Blogger templates

Popular Posts